Kelurahan Mataiwoi Optimis Raih Hasil Terbaik pada Lomba Kebersihan Kelurahan Tingkat Kota Kendari 2024

0

Kendari – Kelurahan Mataiwoi, Kecamatan Wua-Wua, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara telah mengikuti Lomba Kebersihan Kelurahan Tingkat Kota Kendari yang diadakan Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Tahun 2024.

Lurah Mataiwoi Juhardin mengatakan
Lomba Kebersihan Kelurahan Tingkat Kota Kendari yang diadakan Pemerintah Kota Kendari sudah berjalan, Kelurahan Mataiwoi sudah dinilai oleh Tim Penilai Lomba Kebersihan tersebut.

“Untuk mengikuti lomba itu, kami sudah melakukan persiapan di berbagai hal, seperti pembersihan lingkungan kantor, pengecatan pagar kantor, pembersihan lingkungan masyarakat serta pembersihan sungai atau kali,”ujarnya, saat dikonfirmasi masih melalui sambungan telepon, Senin (5/8/2024).

Selain itu, kami juga mempersiapkan bak sampah, komposter dan segala-galanya untuk menunjang lomba kebersihan tersebut. Kegiatan pembersihan atau kerja bakti itu dilakukan setiap hari Sabtu dan Minggu.

“Untuk kebersihan dilingkungan perkantoran kami libatkan ASN dan non ASN dan tenaga kebersihan, sementara untuk lingkungan masyarakat kami libatkan seluruh lapisan masyarakat. “katanya .

“Jadi kegiatan lomba kebersihan ini, kami optimis Kelurahan Mataiwoi akan meraih hasil yang terbaik seperti tahun lalu bisa masuk tiga besar lomba kebersihan,”ungkapnya.

Dia juga mengungkapkan bahwa sejauh ini aksi bersih-bersih Sabtu dan Minggu rutin dilakukan sebagaimana arahan dan dukungan Bapak Pj Wali Kota Kendari, Muhammad Yusup.

“Ini program rutin Kelurahan Mataiwoi, meliputi pembersihan drainase, perbaikan jalan dan penataan lingkungan, yang dilibatkan baik itu ASN, Non ASN, petugas Kebersihan dan masyarakat sekitar,”katanya.

Lebih lanjut, ia menjelaskan, pelaksanaan aksi bersih-bersih Sabtu dan Minggu ini bertujuan untuk memupuk silaturahmi dan tentunya membudayakan hidup bersih dan sehat atau kepada warga.

“Ini dalam rangka memupuk kekompakan antar warga dan pemerintah kelurahan Mataiwoi serta membudayakan hidup bersih melalui pemeliharaan lingkungan yang bersih dan sehat,” ujarnya.

Ia juga berpesan kepada warga untuk memasang umbul-umbul dan bendera merah putih di halaman atau pekarangan masing-masing sebagai bentuk dukungan warga dalam memeriahkan HUT ke-79 RI. (adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here